Subscribe Us

Resep sederhana dan Cara Mudah Membuat Chicken Cheese Galantine yang Nikmat Lezat

 Resep membuat chicken Cheese Galantine
Chicken cheese galantine
Masakan seperti Chicken Cheese Galantine cocok sekali dihidangkan pada hari hari istimewa. Hal ini karena rasa dari chicken cheese galantine yang sangat lezat. Chcken Cheese galantine merupakan sajian yanga biasanya terbuat dari daging ayam dicampur campur dengan berbagai macam bumbu bumbu serta keju . Chicken Cheese Galantine biasanya sering dimasak dengan digorenga atau dipanggang, sesuai dengan selera masing masing. Tentang bahan maupun bumbu dalam membuat chicken cheese galantine mudah dicari karena banyak tempat yang menyediakan. Proses pengolahannya juga tidak rumit asal kita mau sabar dalam memasaknya. Nikmatnya memasak sendiri didapur membuat masakan Chicken Cheese Galantine, Setelah masakan siap disajikan ajak sekeluarga untuk menyantap chicken cheese galantine bersama sama. Pastikan bumbu maupun bahan tidak ada yang terlewatkan. Pandailah memilih bumbu bumbu maupaun bahan dalam mengolah chicken cheese galantine. Artikel Resep Bahan dan Cara membuat chicken cheese galantine berikut bisa dipraktekkan di dapur, perhatikan pula langkah langkahnya biar hasil masakan terasa nikmat. Selamat Membuat Chicke Cheese Galantine...

 Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
  • Ayam giling 400 gram 
  • Roti tawar tanpa kulit 3 lembar 
  • Susu cair 75 ml 
  • Daun bawang, 2 batang diiris halus 
  • Bawang bombay, 1/2 buah dicincang halus
  • Bawang merah goreng, 1 sendok makan dihaluskan 
  • Kecap inggris , 1 1/2 sendok makan
  • Telur, 3 butir dikocok lepas 
  • Garam , 1/2 sendok teh
  • Merica bubuk 1/4 sendok teh 
  • Pala bubuk 3/4 sendok teh gula 
  • pasir 1/2 sendok teh 
  • keju cheddar, 75 gram dipotong kotak kecil 
  • margarin 2 sendok makan untuk menumis 
Bahan Pelengkap:
  • buncis , 100 gram ,rebus
  • wortel,  200 gram, rebus
  •  kentang goreng 400 gram
Bahan Saus:
  • 3 siung bawang putih, dicincang halus 
  • 2 sendok makan margarin untuk menumis
  • 1 bawang bombay, diiris panjang 
  • 1/2 sendok teh pala bubuk 
  • 1/2 sendok teh gula pasir 
  • 1 sendok teh kecap manis 
  • 300 ml air kaldu ayam 
  • 1 sendok makan kecap inggris 
  • 5 sendok makan saus tomat 
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • 2 sendok teh maizena dan 
  • 2 sendok teh air, dilarutkan untuk pengental 
Cara membuat chicken cheese galantine:
  1. Pertama tama Galantin, rendam roti tawar didalam susu cair. Lumatkan. Sisihkan. 
  2. Lalu Aduk rata ayam giling, campuran roti tawar, daun bawang, bawang bombay, bawang goreng, kecap inggris, telur, garam, gula pasir, merica bubuk, dan pala bubuk. 
  3. Tambahkan keju cheddar.  Aduk hingga menyebar. 
  4. Bungkus plastik dengan diameter 4 cm. 
  5. Kukus di atas api sedang 35 menit sampai matang. Panaskan margarin. 
  6. Tumis galantin sampai kecokelatan. 
  7. Kemudian Saus, panaskan margarin. Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum. Tambahkan kecap inggris, saus tomat, dan kecap manis. Aduk rata. 
  8. Masukkan kaldu ayam, garam, merica bubuk, pala bubuk, dan gula pasir. 
  9. Masak sampai mendidih. 
  10. Terakhir adalah Kentalkan dengan larutan maizena. Masak sambil diaduk sampai meletup-letup. 
  11. Chicken cheese galantine siap disajikan untuk 8 porsi ditambah saus dan pelengkapnya sesuai selera sobat 
  12.  Selamat Menikmati Chicken Cheese Galantine

Posting Komentar

0 Komentar